Dewasa ini, seiring dengan kebutuhan masyarakat yang semakin bervariasi, tidak sedikit yang memutuskan untuk mencoba jenis usaha tertentu. Bahkan tidak sedikit pula yang menjatuhkan pilihan pada jenis usaha ternak modal 300 ribu yang dianggap sebagai solusi yang terbaik. Oleh karena itu, informasi mengenai variasi dari usaha ternak tersebut memang diperlukan.
Secara sederhana, dapat dikatakan bahwa telah tersedia berbagai hewan yang dapat dijadikan pilihan utama ketika memutuskan untuk mencoba usaha ternak. Walaupun begitu, setiap hewan ternak memiliki karakteristik masing-masing yang menuntut cara pemeliharaan yang berbeda satu dengan yang lainnya. Untuk mengetahui apa saja hewan ternak tersebut, silakan simak uraian berikut ini:
DAFTAR ISI
1. Lele
Pertama-tama, terdapat jenis hewan yang hidup di air tawar yang dapat dijadikan sebagai salah satu rekomendasi untuk memulai usaha ternak. Kelebihan yang dimiliki oleh hewan ternak ini terletak pada aspek seperti pemeliharaan lele yang bisa dianggap tidak ribet bagi pemula. Bahkan hewan ini juga memiliki harga pasar yang terbilang stabil.
2. Kroto
Selanjutnya terdapat jenis hewan yang cocok dijadikan sebagai pilihan untuk dibudidayakan secara lanjut dan dijadikan media untuk usaha ternak tertentu. Walaupun begitu, usaha ternak kroto lebih direkomendasikan kepada masyarakat yang memiliki tempat tinggal di wilayah perkotaan ketimbang pedesaan. Hal ini dikarenakan masyarakat desa biasanya memilih untuk memperoleh kroto secara mandiri.
3. Kelinci
Sering disajikan dalam makanan seperti sate, kelinci memang dapat dikatakan sebagai salah satu bahan makanan yang semakin digemari saat ini. Oleh karena itu, jenis usaha ternak modal 300 ribu ini merupakan prospek dengan peluang tinggi untuk menghasilkan pendapatan dan keuntungan. Ditambah lagi, modal uang yang dibutuhkan pun tidak terlalu banyak.
4. Itik
Tidak kalah dengan kelinci, jenis hewan lainnya seperti itik juga dapat dijadikan pilihan ketika memutuskan untuk memulai usaha ternak tertentu. Jika memiliki ketertarikan untuk mencoba, maka silakan mulai dari membeli induk itik baik jantan maupun betina sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Selain itu, lanjutkan dengan menentukan pilihan pakan dengan harga terjangkau.
5. Burung Puyuh
Masih berada dalam kategori unggas, burung puyuh juga dapat dimasukkan ke dalam pilihan untuk memulai usaha ternak modal 300 ribu. Jenis hewan ini memiliki kelebihan dalam aspek reproduksi yang bisa dilakukan secara cepat dalam kurun waktu kurang dari 40 hari. Walaupun begitu, diperlukan perlakuan khusus agar hewan tidak merasa stres.
6. Ayam Kampung
Seiring dengan kebutuhan bahan makanan dari ayam yang semakin hari semakin meningkat, usaha ternak menggunakan ayam kampung tentunya dapat dipilih. Ditambah lagi, setiap peternak tidak hanya dapat melakukan penjualan dari daging, melainkan dari telur-telur yang bisa dihasilkan dalam jumlah banyak. Selain itu, proses pemeliharaan ayam kampung dapat dikatakan mudah dipraktikkan.
Usaha ternak menggunakan media berupa ayam kampung juga tidak memerlukan modal uang yang banyak dan dapat disesuaikan dengan kondisi masing-masing. Ditambah lagi, dalam hal pakan, ayam kampung juga dibekali dengan kemampuan untuk mencari makan secara mandiri.
7. Jangkrik
Terakhir, terdapat jenis hewan yang ternyata juga dapat dijadikan pilihan ketika memutuskan untuk memulai usaha ternak dengan modal yang kecil. Namun pada umumnya, jenis ternak ini lebih dijadikan pilihan sebagai ternak pendamping yang bertujuan untuk menyediakan jangkrik-jangkrik sebagai pakan ternak. Hal ini dikarenakan jangkrik lebih sering dijadikan sebagai pakan burung.
Memulai usaha ternak tertentu bisa dikatakan sebagai salah satu aktivitas dan solusi terbaik untuk menambah penghasilan terutama pada masa pandemi. Oleh karena itu, uraian yang menjelaskan tentang apa saja jenis usaha ternak modal 300 ribu di atas dapat dijadikan rekomendasi. Pahami setiap informasi dalam uraian di atas sebelum benar-benar mencoba.